Sulsel.relasipublik.com BULUKUMBA – Badan Musyawarah (Bamus) DPR telah menetapkan tanggal pelantikan untuk dua orang anggota DPRD Bulukumba Pengganti Antar Waktu (PAW) pada 15 Februari mendatang.
Dua orang yang akan di lantik sebagai anggota DPRD Bulukumba adalah Muhammad Sabir (Demokrat) dan Asri Jaya (Golkar).
Muhammad Sabir sendiri merupakan Caleg pada pileg 2019 lalu. Dirinya kala itu bertarung di dapil IV Bontotiro, Herlang, Kajang dan mengantongi 1.090 suara.
Sabir menggantikan Murniaty Makking yang ikut berkompetisi pada PILKADA Bulukumba lalu yang juga merupakan Ketua DPD Partai Demokrat Bulukumba.
Pelantikan Muhammad Sabir mengundang rasa syukur dan antusiasme dari berbagai pihak. Salah satunya dari Asdar Musbah yang merupakan ketua tim pemenangan Muhammad Sabir pada pileg 2019.
Asdar mengungkapkan kebahagiaannya atas penetapan tanggal pelantikan PAW anggota DPRD Bulukumba khususnya pelantikan Muhammad Sabir sebagai anggota DPR.
“Saya pribadi sangat bahagia, perjuangan saya dan tim di pileg lalu berbuah hasil, Pak Sabir akhirnya akan dilantik,” terang Asdar yang di temui di salah satu warkop di daerah Bontotiro. Minggu (31/1/2021).
Lanjut Asdar, dirinya atas nama pribadi dan tim mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh relawan dan pendukung Muhammad Sabir pada pileg lalu.
“Saya atas nama pribadi dan tim mengucapkan terima kasih kepada selurub relawan pendukung yang telah memilih Pak Sabir pada pileg lalu,” ucapnya.
Terakhir, Asdar berharap Muhammad Sabir dapat menjalankan amanah rakyat sebaik-baiknya khususnya masyarakat Bontotiro, Herlang, Kajang yang telah memilihnya.
“Semoga beliau dapat menjalankan amanah rakyat dengan sebaik-baiknya, khususnya yang telah memilih beliau pada pileg lalu,” tutupnya.
Untuk di ketahui Bamus DPRD Bulukumba telah menetapkan tanggal pelantikan dua orang anggota DPRD Pengganti Antar Waktu (PAW) pada 15 Februari Mendatang. Salah satu nama yang akan ikut dilantik adalah Muhammad Sabir dari Partai Demokrat. (Andi Fendy)
Discussion about this post